KAHMI Makassar Akan Peringati Milad KAHMI Ke-56 Tahun 2022

KAHMI Makassar
01/09/2022

Milad Kahmi

KAHMIMAKASSAR.OR.ID – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) berdiri pada 17 September 1966, bertujuan meneruskan cita-cita HMI. Ide pendirian KAHMI didasari atas adanya keinginan sejumlah alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) untuk membentuk wadah kekeluargaan bagi para alumni.

Tujuan pendirian lembaga ini, antara lain, adalah dengan menghimpun dan memobilisasikan semua alumni HMI dalam suatu ikatan kekeluargaan serta dengan memelihara aspirasi cita-cita dan kepribadian HMI.

Alumni HMI yang tergabung dalam KAHMI adalah wujud nyata sumber daya manusia yang dicita-citakan HMI, yaitu insan akademis, pencipta dan pengabdi yang bernafaskan Islam, seperti tertuang dalam konstitusi HMI.

Pada mulanya KAHMI terbentuk di daerah-daerah sebagai organisasi paguyuban. Kemudian dari Munas ke Munas, paguyuban-paguyuban ini terus berkembang dan akhirnya menjadi organisasi kemasyarakatan (ormas) sesuai dengan UU Nomor 8 Tahun 1985 tentang Keormasan.

Dalam kegiatan KAHMI, perlu diusahakan agar kehadirannya betul-betul dibutuhkan oleh para Alumni HMI, dan sebagai wadah untuk meneruskan cita-cita perjuangan HMI.

Hampir di setiap lapisan pekerjaan dan profesi, kader-kader KAHMI hadir. Bahkan mereka menjadi sosok terdepan yang mengendalikan sebuah organisasi, entah itu di bidang pemerintahan, pendidikan, pemberdayaan perempuan, politik, atau sektor swasta. Eksistensi mereka adalah bukti nyata bahwa organisasi ini tidak sekadar hadir. KAHMI mewarnai perjalanan negeri ini.

Pada usianya yang ke-56 tahun 2022 ini, KAHMI telah membuktikan eksistensinya berkiprah kepada masyarakat dengan memainkan berbagai peran vital di berbagai sendi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam konteks ini, KAHMI diharapkan bersifat proaktif terhadap segala persoalan pembangunan dan lingkungan di sekitarnya baik dengan memberikan sumbangan pemikiran kritis maupun sebagai aktor pelaksana pembangunan.

Di usianya yang matang ini, KAHMI berikhtiar mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersatu dalam visi dan bersinergi dalam merawat Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika.

Jika HMI diharapkan mampu menghasilkan kader-kader insan akademis pencipta, pengabdi yang berazaskan Islam, maka KAHMI diharapkan mampu mewujudkan intelektual yang dapat mengaktualkan karya nyata bagi umat dan bangsa.

Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam, sebagai bagian yang tak terpisahkan dari Bangsa Indonesia, turut bertanggung jawab dalam mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur yang diridhoi Allah SWT dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Tanggung jawab tersebut dilaksanakan melalui kerja kemanusiaan berdasarkan kualitas akademis, pencipta dan pengabdi yang bernafaskan Islam.

Dalam upaya merawat tujuan dan melaksanakan tanggung jawab tersebut di atas, Majelis Daerah KAHMI Kota Makassar bermaksud menyelenggarakan peringatan Milad KAHMI ke-56 tahun 2022 ini dengan kepanitiaan yang dipimpin oleh Asri Tadda (Ketua), Andi Yudha Yunus (Sekretaris) dan Aslim Taslim (Bendahara).